Android

10 Browser Android Paling Ringan dan Cepat

Home / Android / Apps / 10 Browser Android Paling Ringan dan Cepat

Untuk mengunjungi website pastinya harus membutuhkan yang namanya browser. Baik itu di PC maupun di Android. Browser yang sering digunakan adalah Google Chrome. Tapi ada loh, browser alternatif pengganti browser Google Chrome.

Banyak browser pengganti di PC. Tapi ada loh pengganti dari browser bawaan yang ada di android yang pastinya lebih ringan, cepat dan ada juga yang bisa untuk menghemat data.

[irp posts=”10116″ name=”10 Aplikasi Penghemat Kuota Internet di Android”]

Daftar 10 Browser Android Paling Ringan dan Cepat

Selain lebih ringan dan cepat. Browser ini bisa sekaligus untuk menghemat data dari penggunaan loh. Dari pada penasaran, langsung aja di simak ke bawah yuk.

1. UC Browser

UC Browser

UC Browser

Browser pertama ada UC Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh UCWeb Inc. ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 500 juta kali di Playstore.

Apikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 28MB saja. Siapa yang tidak mengenal browser yang satu ini? Yap, UC Browser memang salah satu browser yang paling ringan dan cepat.

Hampir semua orang menggunakanya pada android mereka. Terbukti sudah di unduh 500 juta kali. Ini membuktikan bahwa UC Browser sudah memilki banyak meninat maupun penggunanya.

Tampilan yang dimiliki UC Browser cukup simpel dan memiliki fitur yaitu, dapat menghemat paket data internet kamu loh. Sehingga pengeluaran paket data kamu lebih sedikit.

Selain itu, untuk mengembalikan ke halaman sebelumnya, cukup menggeser ke arah kiri dari laya untuk mengembalikannya. Cara seperti ini untuk mempermudah penggunanya loh. Keren kan sob!

Baca Juga: 10 Web Browser Terbaik Pengganti Google Chrome

2. CM Browser

CM Browser

CM Browser

Browser selanjutnya ada CM Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Cheetah Mobile ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 50 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 5MB saja. Selain memiliki tampilan yang simpel, CM Browser juga memiliki ukuran file yang cukup sedikit sehingga tidak akan memakan banyak memori maupun RAM.

Walau hanya memiliki ukuran kecil. Tapi fitur yang dimilikinya tidak kalah loh. Salah satunya adalah menyaring file yang baru di download agar tidak terkena virus baik itu Malware/Adware.

Fitur selanjutnya yang membuat browser ini wajib kamu miliki adalah dapat mem-block iklan atau pop-up yang mencoba mengganggu kamu ketika sedang browsing internet.

Baca Juga: Cara Perbaiki Pengaturan Browser yang Terkena Malware/Adware

3. Dolphin

Dolphin

Dolphin

Browser selanjutnya ada Dolphin. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Dolphin Browser ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 50 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 17MB saja. Dengan menggunakan Dolphin, kamu bisa loh bermain game atau nonton video tanpa harus meng-install Flash Player terlebih dahulu.

Karena, di dalam Dolphin sudah terdapat fitur ini. Selain itu, terdapat ekstensi yang membuat kamu bisa menjalankan semua tanpa harus meng-install dari ekstensi.

Dolphin juga memiliki tema yang cukup menarik dan pastinya dapat membuat kamu betah melakukan browsing internet di smartphone android kamu.

Baca Juga: Cara Ampuh Blokir Semua Iklan di Android (Tanpa Root)

4. Opera Mini

Opera Mini

Opera Mini

Browser selanjutnya ada Opera Mini. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Opera ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 100 juta kali di Playsotre.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 7MB saja. Ini dia browser yang ringan dan cepat. Opera Mini, hampir semua orang menggunakan browser yang satu ini.

Di dalam Opera Mini terdapat banyak fitur yang menarik, salah satunya adalah dapat menghemat paket data internet kamu loh sama seperti UC Browser.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan situs yang sering kamu kunjungi ke layar utama kamu. Sehingga kamu lebih mudah, karena ada di layar utama.

Tidak hanya itu saja, ketika kamu ingin men-download file yang memiliki ukuran besar. Opera Mini akan memberikan sebuah saran untuk menggunakan WiFi untuk men-download file tersebut. Wah, perhatan sekali ya Opera Mini ini, seperti kamu.

Baca Juga: 10 Cara Menghemat Kuota Internet di Android

5. Apus Browser

Apus Browser

Apus Browser

Browser selanjutnya ada Apus Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh APUS-Group ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 10 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 5MB saja. Walau jarang dikenal atau diketahui, ternyata Apus Browser bisa menjadi rekomendasi dari browser paling cepat dan ringan loh.

Di dalam Apus Browser terdapat fitur yang menarik. Seperti, kamu dapat membuka situs favorit maupun berita hanya dengan menekan icon di layar utama tanpa harus membuka Apus Browser terlebih dahulu.

Ada juga mode penyamaran yang dimana kamu bisa melakukan browsing internet secara pribadi dan dapat kemananan baik itu privasi kamu pada browser ini.

Baca Juga: 10 Website Download Software Windows Legal dan Gratis

6. Puffin Browser

Puffin Browser

Puffin Browser

Browser selanjutnya ada Puffin Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh CloudMosa Inc. ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 10 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 16MB saja. Buat kamu yang suka menonton video maupun bermain game di browser. Cocok sekali nih menggunakan Puffin Browser.

Di dalam Puffin Browser terdapat Adobe Flash yang dimana akan sangat mendukung ketika kamu ingin melakukan hal itu sehingga kamu akan bermain secara aman saja.

Baca Juga: 10 Game yang Bisa Kamu Mainkan Langsung di Google Chrome

7. Lightning Web Bowser

Lightning Web Browser

Lightning Web Browser

Browser selanjutnya ada Lightning Web Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Anthony Restaino ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 500 ribu kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 2MB saja. Tampilan yang dimilikinya cukup simpel dan ukuran dari Lightning Web Browser juga cukup kecil. Pas banget buat kamu yang memiliki kapasita memori yang tinggal sedikit.

Di dalam browser ini terdapat hal menarik yaitu, dapat mengatur cahaya maupun dapat mengubah menjadi tampilan malam sehingga mata kamu lebih terjaga.

Baca Juga: Cara Menghemat Kuota Internet Hingga 200% dengan Google Chrome

8. Smart Search

Smart Search

Smart Search

Browser selanjutnya ada Smart Search. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Reactive Phone ini sudah di unduh sebanyak kruang lebih 1 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 7MB saja. Di browser ini lah kamu bisa mencari pencarian hanya menggunakan suara kamu loh.

Hampir mirip dengan Google Chrome ya dalam pencarian menggunakan suara. Fitur menarik lainya adalah widget yang dimana terdapat app terbaru, berita populer maupun add-ons lainnya.

Baca Juga: Cara Browsing di Google Chrome tanpa Koneksi Internet

9. Next Browser

Next Browser

Next Browser

Browser selanjutnya ada Next Browser. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh GOMO Limited ini sudah di unduh sebanyak kurang lebih 10 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 4MB saja. Ringan dan cepat itu kata-kata yang cocok untuk browser yang satu ini loh. Karena dapat membuka situs kurang lebih 1,5 detik saja.

Tidak hanya itu saja, Next Browser juga akan selalu meng-update berita yang terbaru dan kamu dapat mengetahuinya loh sehingga kamu tidak akan ketinggalan dengan berita saat ini juga.

Baca Juga: 10 Keyword Rahasia Google Chrome yang Jaran Diketahui Orang

10. Browser Maxthon

Maxthon Browser

Browser Maxthon

Browser yang terakhir ada Browser Maxthon. Aplikasi yang telah dikembangkan oleh Maxthon Browser ini sudah di unduh sebanyak kurang lebh 10 juta kali di Playstore.

Aplikasi ini memiliki ukuran kurang lebih 18MB saja. Di dalam browser yang satu ini terdapat fitur-fitur yang menarik loh. Salah satunya adalah dapat menyimpan situs atau halaman.

Jadi kamu bisa menyimpan sehingga ketika sedang tidak memiliki data internet kamu bisa tetap membaca halaman tersebut. Selain itu, terdapat penyimpanan kata sandi.

Sehingga ketika kamu sedang masuk ke dalam akun seperti Facebook maupun Instagram, kamu bisa menyimpan password kamu loh. Ketika ingin masuk ke Facebook tidak lagi harus memasukan password kembali.

Baca Juga: Cara Memantau Jadwal Bus Transjakarta Pakai Google Maps

Nah, itu dia 10 Browser Android Paling Ringan dan Cepat. Jika, kamu memiliki saran atau pendapat selain diatas tadi. Silahkan berikan di kolom komentar ya dan jangan lupa untuk Like and Share

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top