Banyak sekali pemula yang selalu menanyakan tentang berapa kira-kira pendapatan yang bisa didapatkan dari trading forex. Walaupun memang terkesan material, pertanyaan seperti ini sebenarnya wajar-wajar saja untuk diutarakan. Tentu saja, tiap orang memiliki motivasi masing-masing dalam memulai bisnis trading forex.
Namun, sebelum membahas soal berapa banyak profit potensial yang bisa didapatkan, ada baiknya jika kita cermati dulu informasi seputar dunia trading forex. Dengan mengetahui informasi yang basic terlebih dahulu, diharapkan para trader pemula bisa melakukan aktivitas trading dengan lebih baik lagi.
Pertama-tama, mari kita bahas tentang trading forex terlebih dahulu.
Mengenal Trading Forex

Mengenal Trading Forex
Pasar valuta asing, atau yang lebih dikenal sebagai forex atau FX, merupakan salah satu pasar paling menarik yang ada di zaman yang serba modern ini.
Trading forex memiliki pasar yang bergerak cepat yang selalu melihat perdagangan yang bisa diselesaikan dengan cepat tanpa harus bertemu satu sama lain secara langsung. Pasar forex adalah sebuah “tempat” di mana mata uang diperdagangkan.
Dulunya, perdagangan valas di pasar mata uang hanya terdiri dari beberapa mata yang memang hanya dimiliki oleh lembaga keuangan besar, perusahaan, bank sentral, dana lindung nilai, dan individu yang memiliki lebih dari cukup kekayaan untuk menopang kestabilan mata uang.
Sejak kemunculan internet, pasar kemudian mulai berubah. Sekarang, bahkan rata-rata investor mampu membeli dan menjual mata uang dengan mudah hanya dengan mengklik tombol melalui akun perdagangan mereka sendiri yang telah diatur di berbagai broker online.
Di pasar forex, fluktuasi mata uang harian biasanya sangat kecil dengan sebagian besar pasangan mata uang bergerak kurang dari satu sen per hari. Hal ini membuat valuta asing menjadi salah satu pasar keuangan yang paling stabil.
Dengan ini, banyak spekulan mata uang bergantung pada ketersediaan leverage yang sangat besar untuk meningkatkan nilai dari setiap pergerakan yang potensial.
Meski begitu, Anda harus tetap ingat bahwa semakin tinggi leverage, semakin tinggi risikonya. Seperti halnya aturan dalam bisnis, high risk high return.
Likuiditas pasar valas atau forex yang ekstrem dan ketersediaan leverage yang tinggi mendorong pertumbuhan pasar yang lebih cepat dan telah mengubahnya menjadi tempat yang ideal bagi banyak trader. Anda juga bisa memilih untuk membuka dan menutup posisi Anda dalam hitungan menit. Atau, Anda juga bisa tetap membukanya selama berbulan-bulan. Semuanya tergantung pada strategi dan keputusan trading Anda pribadi.
Tidak mudah untuk memanipulasi nilai mata uang karena sangat bergantung pada pertimbangan objektif penawaran dan permintaan atau suply & demand. Selain itu, ukuran pasar cenderung menjadi penghalang, sehingga tidak memungkinkan bahkan bagi pemain besar seperti bank sentral untuk memanipulasi harga mata uang dengan seenak hati.
Investor disajikan dengan banyak peluang begitu mereka memasuki pasar forex. Tapi seperti halnya trader-trader yang lain, Anda masih harus membiasakan diri dengan dasar-dasar di balik pergerakan mata uang agar Anda bisa sukses di lapangan.
Selain mempelajari strategi dasarnya, Anda juga harus bijak dalam menggunakan tools yang tersedia. Misalnya saja, agar perhitungan Anda lebih akurat, Anda bisa menggunakan alat seperti kalkulator trading. Kalkulator ini akan sangat membantu dalam aktivitas trading Anda.
Cara Memulai Trading Forex

Cara Memulai Trading Forex
Trading forex adalah salah satu jenis trading yang paling populer yang ada di bidang keuangan. Seperti yang kita semua tahu, mata uang sangatlah penting bagi hampir semua orang di dunia, baik mereka menyadarinya atau tidak. Hal ini terutama karena mata uang adalah media yang digunakan untuk melakukan perdagangan dan bisnis di dalam maupun luar negeri.
Trading forex sudah bisa dilihat dalam kehidupan sehari-hari seseorang. Misalnya, jika Anda ingin membeli produk dari luar negeri, Anda biasanya pergi ke toko terdekat untuk membeli atau memesannya, bukan? Tetapi agar Anda bisa mendapatkan barang yang diinginkan, toko tersebut perlu mengimpor barang-barang dari negara asing.
Selama transaksi ini, uang yang Anda gunakan untuk membeli produk, yang dalam mata uang lokal Anda, perlu ditukar dengan nilai yang setara dengan mata uang lokal negara asing tersebut. Pertukaran ini bisa antara dolar US Dollar (USD) dan Rupiah (IDR) atau mata uang lainnya yang bisa ditemukan di seluruh dunia.
Tidak ada pasar pusat di mana valuta asing/foreign exchange dilakukan. Perdagangan biasanya akan diselesaikan secara elektronik over-the-counter atau OTC. Hal ini berarti bahwa semua aktivitas trading dilakukan melalui jaringan komputer yang menghubungkan para trader di seluruh dunia.
Investor memiliki berbagai ulasan dan pendapat nya sendiri mengenai pasar valuta asing. Pengalaman orang lain, baik atau buruk, bisa dibaca dalam ulasan yang mereka tulis di berbagai forum dan situs web.
Pasar forex biasanya dibuka 24 jam sehari, lima hari seminggu, dan hampir setiap perusahaan pialang menawarkan layanan mereka selama periode ini.
Anda bisa dengan mudah melakukan perdagangan di pusat keuangan utama seperti London, New York, Zurich, Paris, Tokyo, Singapura, Sydney, dan Hong Kong – di hampir setiap zona waktu.
Dengan ini, bahkan jika hari perdagangan di AS berakhir, pasar forex di Tokyo atau Hong Kong baru saja dimulai. Anda bisa melihat bahwa pasar forex aktif hampir setiap saat di sepanjang hari dengan kutipan harga yang terus berubah.
Berapa Penghasilan yang Bisa Didapatkan Dari Trading Forex?

Penghasilan yang Didapatkan Dari Trading Forex
Perlu diketahui bahwa tingkat pendapatan dari trading forex bisa dibilang tidak tetap dan sangat bergantung pada banyak faktor. Namun, jangan berkecil hati dengan pernyataan itu karena Anda juga pasti bisa menghasilkan banyak uang di pasar Forex.
Kami ambil contoh, ada trader dari Cina yang bernama Chen Linkuy, yang memulai trading dengan deposit $100 dan hanya dalam beberapa minggu, ia telah mendapat untung sebesar $100.000.
Namun, perlu diingat bahwa perlu ada kerja keras yang extra untuk sampai ke tahap tersebut. Perlu waktu berhari-hari atau bahkan berbulan-bulan untuk mengetahui bagaimana pasar berjalan. Trial and error yang terus dilakukan tentunya akan membuahkan hasil di masa depan, walaupun memang membutuhkan banyak waktu.
Selain itu, pemilihan platform juga sangat penting untuk menentukan kesuksesan Anda. Pilihlah platform yang memang bereputasi baik, seperti Meta Trader 4, atau MT4, misalnya.
Dan jangan kecewa jika Anda hanya bisa mengantongi profit sebesar belasan hingga puluhan dollar. Paling tidak, Anda sudah paham bagaimana caranya mendapatkan profit. Jadi, yang perlu Anda lakukan hanyalah terus konsisten dalam trading sampai benar-benar ahli di bidang ini.
Tips Untuk Pemula

Tips Untuk Pemula
Ada beberapa tips yang sekiranya Anda bisa coba saat pertama kali mencoba trading forex.
- Pelajari sebanyak mungkin tentang pasar valuta asing sebelum Anda menggunakan uang Anda sendiri
- Jangan mengesampingkan tugas menemukan broker yang memiliki reputasi baik; karena hal ini bisa menjadi titik sukses atau hancurnya perjalanan trading Anda
- Jangan pernah lupa untuk menggunakan akun latihan atau akun uji coba
- Setelah Anda berhasil membuat akun trading Anda, selalu lindungi akun tersebut
- Mulailah dari yang nilai yang kecil sebelum masuk ke transaksi yang lebih besar
- Jaga agar grafik dan records Anda tetap bersih.
- Trading bukan hanya sekedar hobi, Anda juga bisa menganggapnya sebagai bisnis sampingan.
Itulah tadi pembahasan singkat mengenai berapa kira-kira profit yang bisa didapatkan dari trading forex untuk pemula. Sebagai langkah awal, kesampingkan dulu soal profit, dan mulailah belajar tentang forex, dan bagaimana cara untuk memonitor pasar dengan baik.
Dengan begitu, Anda bisa lebih percaya diri dan akhirnya bisa mendapatkan keuntungan yang besar dari trading forex ini.
Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com
