Sejak pemutaran perdananya di Fantastic Fest 2022, “Smile” berhasil mencuri perhatian penonton dan sukses meraup perolehan box office sebesar $217 juta. Mengingat budget produksinya yang cukup sederhana (hanya $17 juta!!), sebuah sekuel sudah dipastikan bakal dibuat.
Kini dua tahun kemudian, “Smile 2” telah tayang di bioskop-bioskop di Indonesia dan kembali menebar teror lewat alur cerita yang lebih kompleks, blood & gore yang lebih berani dan teror yang lebih membagongkan. Seperti apa?
Smile!
Skye Riley (Naomi Scott, “Charlie’s Angels“) adalah seorang penyanyi super populer yang kini tengah berusaha untuk memulai kembali karirnya yang sempat terhenti. Tepat satu tahun setelah kecelakaan mobil yang menewaskan kekasihnya (Ray Nicholson, “The Outsider“), Skye melakukan wawancara ekslusif dengan Drew Barrymore di acara talkshow Drew.
Selain melakukan wawancara secara publik, Skye juga mulai melakukan banyak latihan nyanyi dan menyempurnakan koreografinya. Namun ditengah-tengah semua kesibukan tersebut, Skye harus berjibaku dengan rasa sakit yang kerap muncul di bagian punggung dan kaki yang terus merongrong pikirannya.
Namun hal itu bukanlah hal yang mudah, Skye yang sudah tidak tahan dengan rasa sakit yang ia rasakan, memutuskan untuk menemui teman semasa SMA nya Lewis (Lukas Gage, “Euphoria“) untuk membeli obat pereda rasa sakit ilegal. Sayangnya, alih-alih obat yang ia dapat, Skye malah harus menyaksikan sesuatu yang sangat mengerikan di apartemen Lewis. Apa yang sebenarnya terjadi?
Unsettling Terror
Menyaksikan film “Smile 2” sungguh melelahkan jiwa dan raga, but in a good way. Filmnya sangat intense dan tekanan yang dirasakan oleh Skye, baik itu stress karena pekerjaan ataupun berbagai jenis teror tersampaikan dengan sangat baik kepada penonton, sampai-sampai penulis turut merasakan semua kelelahan dan ketakutan tersebut.
Hal ini tak lepas dari tangan dingin sutradara Parker Finn (“The Hidebehind“) yang kembali menulis dan menyutradarai sekuel dari film perdananya, “Smile”. Kali ini Finn tak sungkan untuk meningkatkan level teror yang ia gambarkan. Entah itu dari segi fisik, visual, maupun mental. Penonton benar-benar tidak diberi jeda untuk istirahat. Selalu ada saja yang terjadi di sepanjang 2 jam 12 menit pemutaran film “Smile 2”.
Tentu saja hero dari film ini, Naomi Scott patut diacungi jempol karena performanya yang luar biasa. Tak hanya memberikan kualitas akting yang mumpuni, Scott juga benar-benar memancarkan setiap emosi Skye dengan sempurna. Apalagi disaat-saat genting dan super menakutkan. Rasa takutnya bisa terasa sampai ke sebrang layar!!
Jika ada satu kekurangan, mungkin durasinya yang terlalu panjang. Rasanya ada beberapa adegan nyanyi dan tari yang bisa dikurangi atau bahkan dipotong sama sekali. Selain itu, “Smile 2” adalah tontonan sempurna untuk setiap penikmat film horror, terutama mereka yang suka dengan film pertamanya!
Saksikan “Smile 2” di bioskop-bioskop di kota kamu, karena film keren ini sudah tayang mulai 16 Oktoer 2024 di Indonesia!
Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com