Seperti yang kamu ketahui, Shopee merupakan salah satu aplikasi online shop terbaik di Indonesia saat ini. Karena melalui aplikasi ini kamu bisa dengan mudah berbelanja online. Apalagi di Shopee juga terdapat layanan seperti aplikasi Shopee Food.
Dimana kamu bisa berbelanja makanan yang bisa langsung dikirim secara mudah. Bahkan kamu sebagai penjual bisa merchant partner-nya dengan cara mendaftar Shopee Food. Dengan begitu, kamu bisa menjual makanan di Shopee.
Bukan hanya itu, di Shoppe juga terdapat layanan SPayLater dan SPinjam yang mirip seperti aplikasi pinjaman online. Makanya gak heran kalau banyak yang menggunakan aplikasi Shopee.
Nah, karena kemudahan mendaftar pinjaman ini sangat mudah, banyak orang yang tergiur dan akhirnya ingin menghapus akun Shopee. Oh iya pas banget nih! Kali ini kami akan membahas cara menghapus akun Shopee secara permanen di Android dan iPhone.
So, disimak baik-baik artikel berikut ini ya gaes!
CATATAN!
- Sebelum menghapus akun Shopee pastikan tidak ada sisa koin Shopee. Jika masih ada, maka sisa koin akan terhapus.
- Pastikan tidak ada pesanan yang belum selesai.
- Jika berhasil terhapus, maka Shopee akan tetap menyimpan seluruh data transaksi untuk keperluan audit.
- Setelah akun terhapus, maka tidak bisa melihat riwayat transaksi di akun yang dihapus.
- Shopee juga berhak menolak pengajuan akun Shopee.
Cara Menghapus Akun Shopee
Cara Menghapus Akun Shopee di Android
Untuk menghapus akun Shopee di Android mudah banget kok gaes! Nah, berikut ini langkah-langkahnya!
- Pertama, buka aplikasi Shopee di HP Android kamu > Kemudian tap menu “Saya” yang ada di pojok kanan bawah > Lalu tap icon “Settings” yang ada di pojok kanan atas.

Tap Menu “Saya”
- Kedua, berikutnya kamu tap “Ajukan Penghapusan Akun” pada bagian Bantuan > Setelah itu akan muncul pop up peringatan, kamu langsung tap tombol “OK“.

Tap “Ajukan Penghapusan Akun”
- Ketiga, selanjutnya akan pemberitahuan penting, langsung aja kamu tap tombol “Lanjutkan” > Kemudian kamu tap “Pilih Alasan” untuk memilih alasan kenapa kamu menghapus akun Shopee.

Tap Tombol “Lanjutkan”
- Keempat, lalu pilih alasannya. Sebagai contoh di sini memilih alasan “Lainnya“, jika sudah kamu kembali ke halaman sebelumnya dan masukkan alasan kenapa ingin menghapus akun Shopee dalam bentuk deksripsi yang detail.

Memilih Alasan Penghapusan Akun Shopee
- Kelima, setelah itu masukkan alamat email yang kamu gunakan sebagai akun Shopee > Selanjutnya ceklis pernyataan kamu setuju penghapusan akun Shopee.

Masukkan Alamat Email Shopee
- Keenam, jika sudah mengisi kamu bisa langsung tap tombol “Kirim” dan akan muncul pop up konfirmasi penghapusan akun, langsung aja kamu tap tombol “Konfirmasi“.

Tap Tombol “Kirim”
- Taraaa!! Sekarang kamu sudah berhasil deh menghapus akun Shopee di HP Android.

Pemberitahuan Akun Shopee Telah Dihapus
Cara Menghapus Akun Shopee di iPhone atau iOS
Sama seperti cara hapus akun Shopee di Android, menghapus akun Shopee di iPhone juga mudah banget! Nah, berikut ini langkah-langkahnya!
- Pertama, buka aplikasi Shopee di HP Android kamu > Kemudian tap menu “Saya” yang ada di pojok kanan bawah > Lalu tap icon “Settings” yang ada di pojok kanan atas.

Tap Icon “Settings”
- Kedua, berikutnya kamu tap “Ajukan Penghapusan Akun” pada bagian Bantuan > Setelah itu akan muncul pop up peringatan, kamu langsung tap tombol “OK“.

Tap “Ajukan Penghapusan Akun”
- Ketiga, selanjutnya akan pemberitahuan penting, langsung aja kamu tap tombol “Lanjutkan” > Kemudian kamu tap “Pilih Alasan” untuk memilih alasan kenapa kamu menghapus akun Shopee.

Tap “Pilih Alasan”
- Keempat, lalu pilih alasannya. Sebagai contoh di sini memilih alasan “Saya tidak ingin menggunakan Shopee lagi“, jika sudah kamu kembali ke halaman sebelumnya dan masukkan alasan kenapa ingin menghapus akun Shopee dalam bentuk deksripsi yang detail.

Pilih Alasan “Saya tidak ingin menggunakan Shopee lagi”
- Kelima, setelah itu masukkan alamat email yang kamu gunakan sebagai akun Shopee > Selanjutnya ceklis pernyataan kamu menyetujui penghapusan akun Shopee.

Masukkan Alamat Email Akun Shopee
- Keenam, jika sudah mengisi kamu bisa langsung tap tombol “Kirim” dan akan muncul pop up konfirmasi penghapusan akun, langsung aja kamu tap tombol “Konfirmasi“.

Tap Tombol “Konfirmasi”
- Taraaa!! Sekarang kamu sudah berhasil deh menghapus akun Shopee di iPhone.

Berhasil Menghapus Akun Shopee di iPhone
Alasan Akun Shopee Ditolak
Buat kamu yang belum tau, ternyata ada beberapa pengguna Shopee yang ditolak saat mengajukan penghapusan akun. Nah, biasanya ada alasan kenapa bisa gagal atau ditolak oleh pihak Shopee. Berikut ini alasannya:
- Akun Shopee dibatasi karena kamu melanggar syarat dan ketentuan dari Shopee
- Nomor yang digunakan terdaftar di akun Shopee yang lain
- Masih ada transaksi pembelian yang belum selesai di Shopee
- Masih memiliki sisa saldo di ShopeePay
- Masih memiliki tagihan SPayLater dan SPinjam.
Jika kamu merasa memiliki alasan tersebut, pastikan sudah teratasi ya, karena jika tidak maka kamu tidak bisa menghapus akun Shopee kamu.
So, itulah beberapa cara menghapus akun Shopee di Android dan iPhone. Gimana nih gaes, mudah banget kan cara hapus akun Shopee? Oh iya, kalau kamu ada kritik dan saran, silakan tulis di kolom komentar bawah sini ya gaes.
Jangan lupa juga untuk share artikel cara menghapus akun Shopee dari Android dan iPhone ini ke teman-teman kamu ya gaes, siapa tau mereka belum tau cara mudahnya untuk menghapus akun Shopee khusus pengguna Android dan iPhone 🙂
Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com
