Games

Tips Mudah Mendapatkan ‘Booyah!’ di Free Fire

Home / Windows / Games / Tips Mudah Mendapatkan ‘Booyah!’ di Free Fire

Cara Dapat Booyah

Udah lama main Free Fire, tapi kesulitan dalam mendapatkan ‘Booyah!‘? Maka pas banget kamu datang ke artikel ini guys.

Tips Dapat Booyah

Tips Dapat Booyah

Pasalnya game survival ini mengharuskan kamu bertahan hidup untuk bisa menjadi yang terakhir hidup, atau istilah di Free Fire adalah Booyah!

Nah, pada kesempatan kali ini kami mau memberikan beberapa tips mendapatkan Booyah Free Fire, sehingga kamu bisa memenangkan setiap pertandingan guys.

Tips Mendapatkan Booyah Free Fire

Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan untuk mendapatkan Booyah di Free Fire, seperti beberapa hal berikut ini.

1. Pilih Titik Lokasi yang Tepat untuk Terjun

Pilih Tempat Terjun

Pilih Tempat Terjun

Sama ketika bermain PUBG Mobile, di Free Fire pun terdapat beberapa tempat loot terbaik yang bisa kamu kunjungi, seperti Peak, Khatulistiwa, Shipyard, dan lainnya.

Nah, tips mendapatkan Booyah Free Fire yang pertama adalah dengan turun di tempat yang aman guys. Kamu bisa mencari lokasi looting terbaik di Map Bermuda maupun di Map Mad Dog.

2. Segera Terjun dari Pesawat

Segera Terjun

Segera Terjun

Ketika sudah berada di titik dimana kamu harus terjun, maka sesegera mungkin lah terjun. Hal ini bertujuan agar kamu lebih cepat dalam mengambil loot (Jika turun ditempat yang ramai).

Nah, ini merupakan tips mendapatkan Booyah Free Fire yang harus kamu perhatikan. Usahakan jangan sampai terjun di tempat yang tidak ada loot sama sekali ya.

3. Pilih Senjata yang Paling Sakit

Pilih Senjata

Pilih Senjata

Ketika melakukan looting, maka hal yang harus kamu perhatikan adalah pemilihan senjata. Kombinasi antar senjata pun perlu kamu perhatikan.

Jangan sampai ketika kamu looting, hanya mendapat senjata yang damage-nya tidak sakit. Jadi ingat ya, pilih lah senjata yang tepat.

Baca Juga: Game Survival Multiplayer di Android

4. Gunakan Kendaraan

Gunakan Kendaraan

Gunakan Kendaraan

Tentunya di game survival seperti Free Fire terdapat sebuah kendaraan ya. Nah, kendaraan itulah yang bisa kamu manfaatkan untuk bisa mendapatkan Booyah!

Tapi kamu harus pilih-pilih ketika memilih kendaraan. Kami merekomendasikan kamu untuk menggunakan Jeep, karena pertahanan Jeep lebih tahan lama dibandingkan kendaraan lainnya.

5. Cari Tempat Bertahan

Cari Tempat Bertahan

Cari Tempat Bertahan

Untuk bertahan lebih lama, ada baiknya kamu mencari tempat bertahan yang pas untuk kamu tinggali. Sehingga kamu dapat memantau atau menghabisi musuh tanpa takut terlihat oleh lawan.

6. Perhatikan Mini Map

Perhatikan Mini Map

Perhatikan Mini Map

Sama seperti PUBG Mobile, di Free Fire juga ada Mini Map yang dapat kamu gunakan untuk melihat kondisi. Jika ada lawan yang mendekat, biasanya ada indikasi warna merah yang ada pada Mini Map.

Selain itu kamu juga dapat melihat destinasi atau kota selanjutnya melalui Mini Map. Pantau terus lawan dengan melihat Mini Map.

Baca Juga: Game Offline Android Terbaik Paling Seru

7. Perhatikan Zona Aman

Perhatikan Zona Aman

Perhatikan Zona Aman

Kamu harus selalu berada di Zona Aman, jangan sampai telat untuk memasukinya, karena bisa jadi kamu mati oleh Zona Biru.

Semakin lama permainan, maka semakin kecil pula Zona Aman yang ada, dan tentunya akan ada indikator kapan Zona Aman akan menyusut.

8. Ambil Air Drop

Ambil Air Drop

Ambil Air Drop

Setiap Air Drop memiliki senjata langka atau equipment dengan level yang tinggi. Oleh sebab itu kamu dapat mengambil Air Drop untuk mendapatkan item-item tersebut.

Namun, kamu harus waspada ketika mengambil Air Drop ya, karena tentunya banyak musuh yang ingin mengambil Air Drop pula.

9. Atur Perlengkapan

Atur Perlengkapan

Atur Perlengkapan

Ketika bermain, kamu juga harus memperhatikan apa yang kamu bawa di tas ya. Jangan sampai berbagai macam barang tidak berguna ikut terbawa.

Hal tersebut dapat mengakibatkan isi tas penuh, jadi sebaiknya kamu harus pandai memilih barang bawaan.

Baca Juga: Wallpaper Free Fire HD Paling Keren dan Terbaru

10. Jangan Lupa untuk Mengambil Panci

Jangan Lupa Ambil Panci

Jangan Lupa Ambil Panci

Eits, meskipun sepele, ternyata Panci memiliki banyak kelebihan loh, antara lain adalah memantulkan peluru yang ditembakkan dari arah belakang. Sehingga tubuh bagian belakang kamu dapat sedikit dipertahankan.

11. Gunakan Settingan Control Terbaik

Atur Settingan Control

Atur Settingan Control

Agar memberikan kenyamanan saat bermain, maka kamu dapat mengatur settingan control sesuai dengan keinginan kamu.

12. Bermain Bersama Teman

Bermain Bersama Teman

Bermain Bersama Teman

Bermain bersama teman tentu akan memberikan efek yang berbeda jika kamu bermain solo. Namun kamu dan teman kamu harus kompak dalam bermain ya.

Karena apabila tim kamu tidak kompak, maka untuk mendapatkan Booyah! nampaknya cukup mustahil.

Nah, itulah beberapa tips mendapatkan Booyah! di Free Fire dengan mudah. Gimana sobat pintar? Jangan lupa share ya!

Baca Juga Artikel Menarik  Lainnya:

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top