Internet

10 Aplikasi Jualan Online Terbaik, Meningkatkan Penjualan!

Home / Internet / 10 Aplikasi Jualan Online Terbaik, Meningkatkan Penjualan!

Aplikasi Jualan Online Terbaik

Sebagai pelaku bisnis, pastinya Kamu sudah tidak asing lagi bukan mendengar kata aplikasi jualan online? Yaps, aplikasi jualan online merupakan platform yang berperan sebagai perantara antara penjual dan pembeli untuk mempermudah transaksi jual beli secara online dengan menyediakan berbagai fasilitas pembayaran.

Aplikasi jual beli online juga dapat mencegah terjadinya unsur penipuan antara penjual dan pembeli. Umumnya, aplikasi online shop terbaik tidak akan mengirimkan dana yang sudah pembeli transfer kepada penjual, jika pembeli belum melakukan konfirmasi bahwa barang tersebut sudah sampai kepada penerima.

Keuntungan menggunakan aplikasi jualan online juga dapat menjadi pengganti toko fisik yang lebih efisien dari segi waktu dan biaya, bahkan Kamu dapat dengan mudah memantau stok produk, data pembeli dan lain sebagainya. Itulah alasan kenapa Kamu harus membuat toko online melalui aplikasi jual beli online.

10 Aplikasi Jualan Online Terbaik

Lantas, aplikasi jualan online apa yang efektif untuk meningkatkan keuntungan? Kami telah merangkum secara khusus beberapa aplikasi jualan online yang dapat Kamu jadikan sebagai referensi.

1. Shopee

Applikasi Shopee

Aplikasi jualan online pertama yang dapat Kamu gunakan adalah Shopee. Sebagai platform belanja online terbesar di Asia Tenggara, Shopee memiliki banyak keunggulan dari segi fitur hingga konsumen yang jumlahnya mencapai jutaan setiap harinya. Sehingga Kamu dapat memanfaatkan platform Shopee untuk memasarkan produk ke jangkauan pasar yang lebih luas.

Salah satu fitur unggulan yang terdapat pada aplikasi Shopee adalah gratis ongkir (ongkos kirim). Adanya program gratis ongkir dapat menjadi daya tarik terbesar bagi para pembeli. Jika pembeli menggunakan voucher gratis ongkir, Kamu tidak perlu membayar ongkir kepada jasa pengiriman, karena pihak Shopee sudah terintegrasi dengan sistem pengiriman paket.

Aplikasi Shopee juga menyediakan banyak program khusus untuk para penjual, salah satunya adalah flash sale. Melalui program flash sale, semua pengguna Shopee dapat melihat produk Kamu dalam waktu singkat dengan harga yang tengah mendapatkan diskon.

Adapun fitur live chat yang dapat memudahkan komunikasi real time antara penjual dan pembeli, fitur asisten penjual yang dapat membantu Kamu mengatur daftar produk, dan fitur lainnya yang dapat memudahkan Kamu dalam memasarkan sebuah produk.

Nama Aplikasi Shopee
Ukuran 52 MB
Download Disini

2. Tokopedia

Aplikasi Tokopedia

Aplikasi jualan online selanjutnya untuk meningkatkan penjualan adalah Tokopedia. Tokopedia merupakan aplikasi yang paling banyak masyarakat Indonesia gunakan untuk membeli barang secara online. Aplikasi Tokopedia dapat memudahkan pembeli untuk membeli barang tanpa harus keluar rumah, dan menyediakan berbagi jenis metode pembayaran yang aman untuk penjual maupun pembeli.

Selain memberikan kemudahan kepada para pembeli, Tokopedia juga memudahkan penjual untuk memasarkan produk mereka melalui beraga fitur yang menarik. Mulai dari, fitur sort yang dapat mengurutkan produk berdasarkan harga terendah hingga tertinggi, fitur quick reply chat yang dapat membalas pesan pelanggan dengan cepat tanpa buka aplikasi.

Adapun fitur gratis dari Tokopedia, yaitu voucher toko yang dapat memungkinkan penjual untuk membuat promonya sendiri. Melalui fitur tersebut, Kamu dapat dengan bebas menentukan anggaran, periode, dan jenis promo apa yang ingin Kamu tawarkan kepada pelanggan.

Nama Aplikasi Tokopedia
Ukuran 30 MB
Download Disini

3. Bukalapak

Aplikasi Bukalapak

Aplikasi selanjutnya merupakan kompetitor dari Tokopedia, yaitu Bukalapak yang juga menjadi salah satu aplikasi favorit untuk melakukan jual beli barang secara online. Sama halnya dengan aplikasi Tokopedia, Bukalapak juga menyediakan berbagai jenis metode pembayaran yang aman.

Aplikasi Bukalapak juga menawarkan sejumlah fitur yang memudahkan penjual dalam memasarkan produk. Mulai dari fitur diskon untuk menarik minat banyak pembeli, fitur push yang dapat membuat barang jualan kamu muncul pada halaman pertama daftar pencarian barang.

Adapun fitur BL widget yang dapat mempromosikan lapakmu melalui blog pribadi, fitur gratis ongkir dengan beragam jasa pengiriman barang, dan fitur menarik lainnya. Bukalapak juga menjadi situs untuk menjual barang bekas terbaik, loh.

Nama Aplikasi Bukalapak
Ukuran 27 MB
Download Disini

4. Blibli

Aplikasi Blibli

Aplikasi jualan online selanjutnya yang dapat meningkatkan penjualan adalah Blibli. Aplikasi Blibli termasuk salah satu toko online terbesar di Indonesia yang menawarkan fitur menarik bagi penjual maupun pembeli, salah satunya adalah pembayaran dengan cicilan 0% untuk membeli berbagai barang yang pembeli inginkan.

Aplikasi Blibli juga menyediakan beragam fitur yang dapat memudahkan penjual untuk menawarkan produk, salah satunya adalah fitur gratis foto produk yang dapat menjamin semua foto produk terlihat bagus dengan resolusi yang tinggi. Sehingga Kamu tidak perlu repot-repot untuk meng-install aplikasi edit foto terbaik.

Selain gratis foto produk, pihak Blibli juga menyediakan fitur gratis ongkir untuk penjual tanpa biaya tambahan, gratis asuransi pengiriman, gratis upgrade toko menjadi official store, dan masih banyak keuntungan lainnya jika Kamu menggunakan aplikasi Blibli.

Nama Aplikasi Blibli
Ukuran 36 MB
Download Disini

5. Bhinneka

Aplikasi Bhinneka

Aplikasi jualan online selanjutnya yang dapat meningkatkan penjualan adalah Bhinneka. Melalui platform Merchant Bhinneka, Kamu dapat dengan mudah memasarkan produk. Setiap bulannya, platform Bhinneka dapat melayani lebih dari 1,5 juta pelanggan dari segmen pembeli umum hingga bisnis.

Adapun keuntungan utama saat Kamu menjadi Merchant Bhinneka, yaitu kemungkinan besar mendapatkan pelanggan dari korporasi dan instansi pemerintah. Sehingga Kamu akan mendapatkan nilai penjualan yang lebih besar.

Untuk menjadi Merchant Bhinneka itu gratis, Kamu tidak perlu mengeluarkan modal sepeser pun untuk mulai berjualan dalam platform Bhinneka. Tetapi, setiap transaksi Bhinneka mengenakan fee sebesar 1 – 2% dari harga produk yang Kamu jual.

Nama Aplikasi Bhinneka
Ukuran 7,2 MB
Download Disini

6. JD.ID

Aplikasi JD.ID

Aplikasi jualan online selanjutnya untuk meningkatkan penjualan adalah JD.ID. JD.ID merupakan aplikasi e-commerce asal Indonesia yang dapat memberikan kemudahan transaksi untuk penjual dan pembeli. Mulai dari metode pembayaran transfer antar bank, kartu kredit, debit online, cicilan 0%, COD (Cash on Delivery), online payment, dan lain sebagainya.

Melalui aplikasi JD Fans, para pelanggan dapat membeli produk dengan harga yang lebih hemat. Fitur JD Mart juga dapat Kamu manfaatkan jika menjual kebutuhan pokok seperti makanan, minuman, makanan segar, dan kebutuhan pokok lainnya.

Aplikasi JD.ID juga memiliki fitur baru, yaitu JD Nearby Shop yang dapat membuat penggunanya dengan mudah menemukan toko paling dekat dari tempat tinggal.

Nama Aplikasi JD.ID
Ukuran 87 MB
Download Disini

7. Carousell

Aplikasi Carousell

Carousell merupakan aplikasi jual beli online asal Singapura yang berfokus pada jualan barang-barang bekas maupun baru. Salah satu kategori produk yang paling laris dalam aplikasi Carousell adalah produk elektronik dan gadget. Mulai dari laptop, tablet, tv, bahkan Kamu juga dapat menjual HP bekas agar cepat laku melalui aplikasi Carousell.

Aplikasi Carousell menawarkan 2 jenis pembayaran yang berbeda, yaitu metode pembayaran meetup dan COD (Cash on Delivery) yang mana penjual dan pembeli dapat melakukan pembayaran di tempat. Adapun fitur nego harga yang memungkinkan pembeli menawar harga sebelum membeli suatu produk.

Nama Aplikasi Carousell
Ukuran 24 MB
Download Disini

8. Lazada

Aplikasi Lazada

Aplikasi jualan online selanjutnya yang dapat meningkatkan penjualan adalah Lazada. Keunggulan Lazada bagi para pembeli adalah dapat menemukan berbagai jenis barang secara online. Aplikasi Lazada juga memiliki fitur COD yang mana penjual dan pembeli dapat bertemu untuk melakukan transaksi secara langsung.

Aplikasi Lazada menawarkan metode pembayaran yang aman, dan garansi uang kembali jika pembeli tidak puas dengan produk yang mereka beli. Aplikasi Lazada juga menawarkan berbagai promo menarik untuk para pengguna dengan harga yang lebih terjangkau, salah satunya adalah Lazada Birthday Sale.

Nama Aplikasi Lazada
Ukuran 42 MB
Download Disini

9. Zalora

Aplikasi Zalora

Aplikasi jualan online selanjutnya untuk meningkatkan penjualan adalah Zalora yang berasal dari Singapura. Aplikasi Zalora menyediakan koleksi produk fashion yang sangat beragam untuk wanita maupun pria. Jika Kamu mempunyai produk fashion dengan kualitas yang kompetitif, maka Kamu dapat mencoba memasarkan produk Kamu melalui aplikasi Zalora.

Aplikasi Zalora mempunyai 2 jenis sistem penjualan produk, yaitu sistem penjualan consignment dan drop shipment. Istilah sistem penjualan consignment merupakan penjual yang memercayakan seluruh produknya untuk dikelola oleh gudang Zalora. Sehingga penjual hanya perlu memberikan stok barang yang akan mereka jual.

Istilah sistem penjualan drop shipment merupakan penjual yang menggunakan platform Zalora sebagai media pemasaran saja, tanpa harus memberikan stok produk kepada pihak Zalora. Artinya, Kamu harus melakukan packing sendiri agar pihak Zalora dapat mengirim produk yang Kamu jual kepada konsumen.

Nama Aplikasi Zalora
Ukuran 35 MB
Download Disini

10. OLX

Aplikasi OLX

Aplikasi jualan online terakhir yang dapat Kamu gunakan untuk meningkatkan penjualan adalah OLX. Melalui OLX, Kamu dapat menjual berbagai macam barang, baik dalam kondisi baru maupun bekas. Kamu juga dapat memasang iklan secara gratis, tentunya Kamu tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun untuk mulai jualan online.

Keuntungan lainnya jika Kamu menjual barang melalui OLX adalah mendapatkan respon yang cepat dari calon pembeli, penjual dapat berhubungan langsung dengan pembeli, tanpa melalui perantara. Aplikasi OLX juga memiliki beragam fitur menarik yang dapat memudahkan Kamu memasarkan produk.

Nama Aplikasi OLX
Ukuran 25 MB
Download Disini

Kesimpulan

Itulah beberapa aplikasi jualan online yang dapat Kamu gunakan untuk meningkatkan penjualan. Melalui aplikasi jualan online, dapat menghemat waktu Kamu dalam mengecek jumlah barang, transaksi penjualan, hingga melakukan analisis jualan. Sehingga Kamu tidak perlu bersusah payah untuk mengeluarkan tenaga tambahan.

Oh iya, jangan lupa juga untuk share artikel ini kepada teman-teman Kamu yang ingin berjualan online melalui aplikasi jualan online yang terpercaya.

Artikel Menarik Lainnya!

 

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top