Android

5+ Aplikasi Musik Gratis dan Terbaik di Smartphone

Home / Android / Apps / 5+ Aplikasi Musik Gratis dan Terbaik di Smartphone

Aplikasi musik gratis saat ini telah menjadi sahabat bagi banyak orang. Hal ini dikarenakan musik tidak hanya digunakan sebagai hiburan semata, tetapi juga sering digunakan untuk menemani berbagai kondisi, baik saat suka maupun duka.

Dengan kemajuan teknologi, aplikasi musik yang bisa diakses secara gratis menjadi sarana utama bagi banyak orang untuk menikmati beragam jenis musik dengan mudah dan tanpa dikenakan biaya.

Dalam artikel ini, akan ada beberapa aplikasi musik terbaik yang dapat meningkatkan pengalaman mendengarkan musik terbaru dan bisa digunakan secara gratis.

Aplikasi Musik Gratis

Deretan 7 Aplikasi Musik Gratis  dengan Kualitas Audio Terbaik 2024

Aplikasi musik yang bisa diakses secara gratis tentunya membuatmu jadi memiliki akses tak terbatas ke berbagai lagu dan artis terbaru. Selain itu, kamu juga dapat mengunduh lagu dalam format MP3 dengan mudah.

Dengan begitu, kamu dapat mendengarkan secara offline di waktu dan tempat yang diinginkan tanpa perlu terhubung dengan internet. Kemudahan yang ditawarkan tersebut menjadikan pengalaman mendengarkan musik lebih menyenangkan dan lebih fleksibel.

1. Youtube Music

Aplikasi Youtube Music

Aplikasi musik pertama yang bisa diakses secara gratis adalah YouTube Music. Aplikasi ini termasuk salah satu aplikasi musik terkemuka yang menawarkan koleksi lagu yang sangat luas dari berbagai genre musik.

Kelebihan utamanya adalah terhubung langsung dengan platform YouTube yang sudah sangat populer. Pengguna dapat dengan mudah menemukan video musik favorit mereka dan mengaksesnya langsung melalui aplikasi ini.

Selain itu, fitur download offline memungkinkan pengguna untuk menikmati musik tanpa perlu menggunakan internet. Dengan antarmuka yang intuitif dan desain yang menarik, YouTube Music menjadi pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin menikmati musik secara praktis dan mudah.

Nama Aplikasi YouTube Music
Developer Google LLC
Ukuran 221.4 MB
Link Download

2. Tuneln Radio

Aplikasi Tuneln Radio

Aplikasi musik gratis selanjutnya yang bisa digunakan melalui smartphone adalah Tuneln Radio. Dengan lebih dari 100.000 stasiun radio dari seluruh dunia, pengguna dapat menemukan berbagai jenis musik dari berbagai budaya.

Fitur kustomisasi yang canggih memungkinkan pengguna untuk menyimpan lagu favorit mereka dan membuat pengalaman mendengarkan musik menjadi lebih personal sekaligus menyenangkan.

Selain itu, Tuneln Radio juga menyediakan podcast dan siaran olahraga langsung, menjadikannya sebagai aplikasi serba guna untuk hiburan audio.

Dengan kualitas suara yang jernih dan antarmuka yang ramah pengguna, Tuneln Radio adalah pilihan yang solid untuk para penggemar musik.

Nama Aplikasi TuneIn Radio: Music & Sports
Developer TuneIn Inc
Ukuran 145.5 MB
Link Download

3. Pandora

Aplikasi Pandora

Pandora merupakan aplikasi musik lainnya yang layak dipertimbangkan. Dengan menggunakan teknologi canggih, Pandora merekomendasikan lagu-lagu berdasarkan preferensi dari musik pengguna yang sering didengarkan.

Fitur stasiun radio yang disesuaikan memungkinkan pengguna untuk menemukan lagu baru yang sesuai dengan selera mereka, sementara mode offline memungkinkan pengguna untuk menikmati musik tanpa gangguan kapan pun dan di mana pun mereka berada.

Dengan antarmuka yang ramah pengguna dan koleksi musik yang luas, Pandora adalah pilihan terbaik untuk kamu yang suka mendengarkan musik.

Nama Aplikasi Pandora – Music & Podcasts
Developer Pandora
Ukuran 142.6 MB
Link Download

4. Pemutar Musik

Aplikasi Pemutar Musik

Pemutar musik merupakan salah satu aplikasi musik lain yang sudah diunduh lebih dari 100 juta pengguna sehingga layak untuk dijadikan pilihan dalam memperkaya pengalaman mendengarkan musik terbaik.

Meskipun sederhana, aplikasi Pemutar Musik bawaan biasanya menawarkan fitur dasar yang cukup untuk menikmati musik secara langsung dari perangkat. Aplikasi ini juga pemutar musik menawarkan banyak keuntungan bagi para pecinta musik.

Dengan aksesibilitas yang luas, kemudahan penggunaan, dan berbagai fitur yang meningkatkan pengalaman mendengarkan musik, aplikasi pemutar musik menjadi alat yang sangat berharga bagi siapa saja yang ingin menikmati musik kekinian.

Nama Aplikasi Pemutar Musik – Play Musik
Developer InShot Inc.
Ukuran 46.65 MB
Link Download

5. Soundcloud

Aplikasi SoundCloud

SoundCloud juga merupakan salah satu aplikasi musik gratis yang patut dipertimbangkan. SoundCloud menawarkan platform bagi musisi independen untuk berbagi karya musik mereka secara langsung kepada pengguna.

Hal ini memberikan akses ke berbagai jenis musik dari para seniman baru dan menjanjikan, yang mungkin tidak akan ditemukan di aplikasi musik lainnya. Dengan fitur komunitas yang aktif, pengguna dapat berinteraksi langsung dengan para musisi dan mendukung karya mereka.

Melalui aplikasi Soundcloud ini, pengguna dapat mengunggah berbagai format lagu, diantaranya MP2, MP3, OOG, WMA, ALAC, FLAC, AAC, WAV, AIFF, dan AMR.

Nama Aplikasi SoundCloud – musik & audio
Developer SoundCloud
Ukuran 268.6 MB
Link Download

6. Poweramp Music Player

Aplikasi Poweramp

Poweramp Music Player adalah aplikasi musik lainnya yang populer di kalangan penggemar musik. Dengan fitur pengaturan suara yang canggih dan pemutar audio yang kuat, Poweramp Music Player menyediakan pengalaman mendengarkan musik yang luar biasa.

Selain itu, dengan menggunakan aplikasi musik ini, pengguna dapat streaming musik, menyesuaikan equalizer, memutar musik dalam berbagai format, dan bahkan mengatur tata letak antarmuka sesuai dengan preferensi mereka.

Dengan demikian, Poweramp Music Player cocok bagi mereka yang mencari pengalaman mendengarkan musik yang bisa disesuaikan dan berkualitas tinggi dengan output audio yang nyaman didengar.

Nama Aplikasi Poweramp Music Player
Developer Poweramp Software Design (Max MP)
Ukuran 9,7 MB
Link Download

7. Jango Radio

Aplikasi Jango Radio

Aplikasi musik terakhir yang bisa diunduh secara gratis adalah Jango Radio, Aplikasi yang satu ini menawarkan stasiun radio musik gratis yang disesuaikan dengan selera pengguna.

Dengan memasukkan preferensi musik, Jango Radio akan membuat stasiun radio yang dipersonalisasi dengan lagu-lagu yang cocok dengan selera kamu.

Fitur “Jango Artist” juga memungkinkan pengguna untuk menemukan dan mendukung musisi independen dengan mudah. Bahkan di aplikasi ini tidak ada iklannya, sehingga pengguna dapat mendengarkan musik tanpa adanya gangguan.

Dengan antarmuka yang sederhana, navigasi yang mudah, serta berbagai fitur unggulan yang ditawarkan, Jango Radio bisa menjadi pilihan yang bagus buat kamu yang mencari aplikasi musik gratis di smartphone.

Nama Aplikasi Jango Radio
Developer jango
Ukuran 60.3 MB
Link Download

Setiap aplikasi musik tersebut tentunya memiliki keunggulan dan keunikan masing-masing. Fitur seperti aplikasi Pemutar Musik bawaan yang sederhana hingga platform musik independen yang ada di aplikasi SoundCloud.

Kemudian aplikasi musik seperti Poweramp Music Player yang menyediakan pengalaman mendengarkan musik yang disesuaikan, sampai Jango Radio yang menawarkan stasiun radio musik gratis yang dipersonalisasi.

Dengan mempertimbangkan preferensi musik dan kebutuhan, kamu dapat menemukan aplikasi musik gratis yang tepat untuk memperkaya pengalaman mendengarkan musik terbaru.

Artikel Menarik Lainnya!

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top