Kepo

8 Cara Membuat Komik yang Mudah untuk Pemula

Home / Kepo / Lifestyle / 8 Cara Membuat Komik yang Mudah untuk Pemula

Cara Membuat Komik

Salah satu hobi yang berpotensi menghasilkan uang adalah dengan membuat artikel. Selain itu, jika kamu termasuk orang yang gemar menggambar maka kamu bisa mencoba membuat komik sendiri.

Karena loyalti yang didapatkan dengan membuat komik sendiri cukup besar. Apalagi sekarang ini ada banyak sekali aplikasi baca komik, dimana para pembaca diharuskan membayar untuk membaca, sehingga peluang mendapatkan uang dari komik cukup besar.

Nah, pas banget nih! Kali ini kita akan membahas cara membuat komik untuk pemula, so disimak ya!

Ini Tips Membuat Komik yang Sederhana

Jika kamu ingin membuat komik dan ingin hasil komik kamu bisa tampil di aplikasi dan situs baca komik, coba deh kamu ikuti dulu tahapan-tahapan membuat komik berikut ini dengan benar dan tepat!

1. Menentukan Tema dan Judul Komik

Cara Membuat Komik

Menentukan Tema dan Judul Komik

Cara membuat komik yang pertama adalah dengan menentukan terlebih dahulu tema dan judul komik yang diinginkan. Misalnya kamu ingin mengangkat cerita-cerita yang ada di sekitarmu seperti masalah percintaan, sekolah, pekerjaan, rumah, sosial, lingkungan, keluarga dan lain sebagainya.

Sebagai referensi kamu bisa membaca webtoon terbaik terlebih dahulu dengan membaca banyak genre. Jika sudah menentukan tema, maka buatlah judul yang menarik dimana judul ini menjadi point utama dari isi komik kamu.

2. Rencanakan Jalan Cerita Komik

Cara Membuat Komik

Rencanakan Jalan Cerita Komik

Cara membuat komik berikutnya adalah rencanakan jalan cerita komik. Sama seperti buku dongeng atau komik manga terbaik, kamu harus menentukan alurnya akan maju atau mundur, atau kamu ingin jalan ceritanya campur dimana akan ada alur maju dan akan ada alur mundur.

Untuk awal kamu bisa membuat storyline terlebih dahulu dan tuangkan seluruh ide kamu sebelum membuat komik. Karena dengan begitu, alur jalan cerita komik kamu akan lebih rapih dan menarik, sehingga tidak acak-acakkan.

3. Buat Sketsa Karakter Komik

Cara Membuat Komik

Buat Sketsa Karakter Komik

Cara membuat komik selanjutnya adalah buatlah sketsa karakter komik terlebih dahulu. Point ini sangat penting, karena karakter menjadi pionir kamu dalam membuat komik. Kalau perlu kamu membuat karakter yang unik dan berbeda dari yang lain.

Karena dengan begitu, orang akan lebih mudah mengenali karakter dari hasil karya kamu. Oh iya, pastikan setiap tokoh memiliki sketsa karakter yang berbeda. Sehingga pembaca bisa membedakan tokohnya

Nah, sebagai referensi kamu bisa membaca komik manga romance atau komik genre lainnya yang kamu sukai. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan inspirasi bagaimana kamu harus membuat karakter.

4. Mulai Membuat Panel atau Frame

Cara Membuat Komik

Mulai Membuat Panel atau Frame

Cara buat komik berikutnya adalah mulai membuat panel atau frame. Panel ini merupakan kotak yang terdapat di dalam komik, yang di dalamnya berisikan ilustrasi gambar karakter dan juga dialog untuk memuat cerita.

Oh iya, panel ini bentuknya tidak harus kotak ya! Namun kebanyakan untuk pemula bisa membuatnya dengan bentuk kotak terlebih dahulu. Nah, untuk di awal kamu bisa membuat panel atau frame dengan pensil. Pastikan kotak yang kamu buat bervariatif.

5. Gambar Karakter dan Dialog

Cara Membuat Komik

Gambar Karakter dan Dialog

Cara buat komik selanjutnya adalah gambar karakter dan dialog. Nah, sebelumnya kamu kan sudah merancangkan sketsa karakter maka tugas kamu sekarang menggambar karakter tersebut dengan benar di dalam frame.

Pastikan juga kamu membuat ballons untuk diisikan dialog dari jalan cerita yang sudah kamu rencanakan. Oh iya, buat karakter komik yang se-ekpresif mungkin sehingga akan membangun emosi bagi pembacanya.

Sebagai referensi kamu bisa membaca komik apapun seperti komik manga Isekai atau lainnya, sehingga kamu tau bagaimana kamu menggambar karakter dan dialog di dalam panel atau frame dengan benar.

6. Evaluasi Hasil Sketsa Karakter

Cara Membuat Komik

Evaluasi Hasil Sketsa Karakter

Cara membuat komik yang benar berikutnya adalah evaluasi hasil sketsa karakter. Bagian ini sangat penting karena kamu harus meminta evaluasi orang lain saat membaca komik buatan kamu, dimana mereka bisa berperan sebagai pembaca.

Jika sketsa karakternya masih ada kekurangan maka kamu bisa memperbaikinya terlebih dahulu. Oleh sebab itu, kamu memerlukan evaluasi setiap kali menyelesaikan gambar karakter dan situasi di dalam komik. Jangan sampai ada karakter yang memiliki ekspresi yang kurang tepat!

7. Evaluasi Jalan Cerita

Cara Membuat Komik

Evaluasi Jalan Cerita

Cara membuat komik yang benar selanjutnya adalah evaluasi jalan cerita. Sama seperti sebelumnya, kamu membutuhkan orang lain untuk memposisikan dirinya menjadi pembaca. Apakah jalan ceritanya sudah baik atau belum.


Jika memang masih membingungkan maka kamu bisa melakukan evaluasi jalan cerita. Jangan sampai kamu membuat komik dengan jalan cerita yang tidak jelas. Karena hal tersebut akan membuat pembaca merasa bosan dan tidak ingin melanjutkan untuk membaca komik kamu.

8. Warnai Karakter Komik

Cara Membuat Komik

Warnai Karakter Komik

Cara membuat komik yang benar terakhir adalah warnai karakter komik. Yups, seperti yang kita ketahui tahapan ini merupakan tahapan terakhir, dimana tahapan ini harus sudah melewati tahapan evaluasi.

Hal ini berguna agar kamu tidak merasa sia-sia sudah mewarnai komik. Karena jika kamu skip tahapan evaluasi, maka kamu akan membuat komik yang kurang bagus dan kamu tidak belajar membuat komik dengan baik.

Oleh sebab itu, kamu perlu melakukan semua tahapan membuat komik dengan benar ya jika kamu mengingkan hasil komik yang digemari banyak orang. Jangan lupa untuk mewarnai komik dengan rapih dan sesuai warnanya. So, semangatt terus yaa!!

So, itulah beberapa langkah-langkah membuat komik dengan benar untuk pemula. Nah, kira-kira kamu mau membuat komik dengan tema dan judul apa nih gaes? Kalau udah ada rencana, jangan lupa tulis di kolom komentar bawah sini ya gaes 🙂

Artikel Menarik Lainnya!

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top