Android

10 Cara Cek HP Samsung Asli atau Palsu Agar Tidak Tertipu

Home / Android / Tips / 10 Cara Cek HP Samsung Asli atau Palsu Agar Tidak Tertipu

Cara Membedakan Samsung Asli dan Palsu

Samsung merupakan salah satu barang elektronik terbesar di dunia asal Korea. Samsung pertama kali didirikan oleh Kang Gary dan Byung-Chull pada tahun 1938.

Pada kuartal kedua HP Samsung menempatkan posisi pertama penjualan tertinggi di Indonesia. Hampir 27% HP Samsung terjual di Indonesia gaes.

Samsung

Samsung Galaxy Note 9

Hal ini disebabkan karena harga HP Samsung sangat beragam, ada HP Samsung dengan harga 2 jutaan, 3 jutaan bahkan ada yang lebih dari 5 jutaan.

Ternyata semakin tingginya permintaan HP Samsung, banyak juga loh HP Samsung palsu atau replika yang beredar di pasaran.

Lantas, bagaimana ya cara mengetahui ciri-ciri HP Samsung yang palsu? Kalau kamu belum tau nih, langsung disimak aja deh!

Awas Kena Tipu! Ini Cara Mengecek Samsung Asli dan Palsu

Nah, khusus untuk kamu yang punya niat mau beli HP Samsung, kamu harus tau dulu nih ciri-ciri Samsung yang asli. Yaudah, langsung simak aja ya gaes!

1. Perhatikan Logo Pada Body Samsung

Logo Samsung

Logo Samsung di Bagian Belakang

Cara mengetahui Samsung asli dan palsu yang pertama adalah dengan melihat logo Samsung yang terdapat di belakang casing HP.

Jika kamu tidak menemukan logo Samsung, sudah dipastikan kalau HP tersebut adalah palsu.

Nah, jika terdapat logo Samsung nih, coba deh kamu gosok logo tersebut dengan kuku, jika hasilnya logo Samsung terkelupas sudah dipastikan itu Samsung palsu.

HP Samsung yang asli biasanya menggunakan bahan dengan kualitas yang bagus sehingga logonya tidak mudah terhapus.

2. Cek Keterangan Baterai

Baterai Samsung

Baterai Samsung Asli dan Palsu

Cara ketahui Samsung asli dengan Samsung palsu yang kedua adalah dengan mengecek keterangan pada baterai HP Samsung tersebut.

Caranya mudah banget gaes, kamu hanya perlu memperhatikan kode QR yang terdapat pada baterai tersebut, untuk Samsung yang asli kode QR memiliki ukuran yang lebih besar daripada kode QR pada Samsung palsu.

Selain itu, Samsung asli terdapat hologram yang warnanya lebih pucat. Sedangkan, Samsung palsu tidak ada hologram, kalaupun ada hologram tersebut memiliki warna yang lebih cerah dibandingkan hologram Samsung asli.

Baca Juga: 10 Cara Membedakan HP Xiaomi Asli dan Palsu

3. Cek Kode IMEI Samsung

Kode IMEI Samsung

Contoh Kode IMEI Samsung

Cara mengetahui perbedaan Samsung asli dan palsu yang ketiga adalah dengan mengecek kode IMEI pada Samsung. Jelas yaa gaes, setiap HP apapun memiliki kode IMEI yang berbeda.

Nah, untuk mengetahui kode IMEI pada HP Samsung, kamu bisa mengeceknya melalui UMB dengan ketik *#06# atau bisa melihatnya pada dus HP tersebut.

Caranya juga mudah kamu bisa mencocokkannya antara kode IMEI pada UMB dan juga dus pada HP tersebut.

Selain itu, kamu juga bisa memasukkan kode IMEI tersebut di situs resmi IMEI di IMEI.info gaes. Jadi, biar memastikan asli atau nggak nih HP Samsung-nya.

4. Perhatikan Touchscreen atau Layar Samsung

Layar Samsung

Layar HP Samsung

Cara membedakan Samsung asli dan palsu yang keempat adalah dengan memperhatikan touchscreen atau layar pada Samsung.

Nah, cara ini cukup mudah, kamu hanya perlu menekan layar Samsung tersebut apakah terasa keras atau tidak. Jika keras sudah dipastikan itu HP Samsung yang asli.

Sebaliknya, jika terasa lunak atau seperti menyentuh plastik, sudah dipastikan itu Samsung yang palsu.

5. Perhatikan Jarak Layar dengan Tombol Home

Tombol Home Samsung

Perhatikan Jarak Layar dengan Tombol Home Samsung

Cara mengetahui Samsung asli dan palsu yang kelima adalah dengan memperhatikan antara jarak layar dengan tombol home.

Cara juga mudah banget nih gaes, untuk Samsung yang asli jarak antara layar dengan tombol home itu berdekatan.

Berbeda dengan Samsung palsu, jarak antara layar dengan tombol home lebih jauh dan sangat terlihat renggang sekali.

Baca Juga: Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Samsung Tanpa Aplikasi Tambahan

6. Cek Kualitas Kamera

Kamera Samsung

Cek Kualitas Kamera Samsung

Cara ketahui perbedaan Samsung asli dan palsu yang keenam adalah dengan mengecek kualitas kamera. Pasti kamu udah tau dong kalau kualitas kamera HP Samsung itu jempolan banget.

Nah, coba deh kamu mengambil foto atau gambar, lalu perhatikan kualitas foto tersebut jika hasilnya buram atau bergaris-garis, sudah dipastikan kalau HP Samsung tersebut adalah palsu.

Berbeda dengan Samsung asli, hasil kameranya lebih jernih karena memiliki resolusi yang sangat tinggi, sehingga menghasilkan foto yang bagus.

7. Perhatikan Logo Samsung Ketika Dihidupkan

Logo Samsung

Perhatikan Logo Samsung Ketika Dihidupkan

Cara mengetahui Samsung asli dan palsu yang ketujuh adalah dengan memperhatikan logo Samsung ketika dihidupkan.

Nah, ini juga caranya mudah banget gaes! Kalau Samsung yang asli akan menunjukkan logo Samsung beserta tipe HP itu sendiri.

Sedangkan, untuk Samsung palsu hanya akan menampilkan logo Samsung saja tanpa tulisan tipe Samsung tersebut.

Ada juga yang sama sekali tidak menampilkan logo Samsung ketika akan dihidupkan.

8. Cocokkan Spesifikasinya

Spesifikasi Samsung

Contoh Spesifikasi HP Samsung

Cara membedakan Samsung asli dan palsu yang kedelapan adalah dengan mencocokkan spesifikasi HP Samsung tersebut.

Nah, kamu bisa mengecek spesifikasinya melalui internet dan cocokkan dengan spesifikasi yang terdapat pada HP Samsung kamu.

Nah, berikut ini cara melihat spesifikasi HP Samsung:

  • Buka menu ‘Pengaturan‘ pada HP Samsung kamu.
  • Kemudian scroll ke bawah dan tap bagian ‘Tentang Ponsel‘.
  • Nah, semua sudah tertera spesifikasi HP Samsung kamu.

Jika hasilnya berbeda dengan apa yang kamu cari di internet, ada kemungkinan HP Samsung kamu itu palsu.

9. Cek Kartu Garansi Resmi

Garansi Resmi Samsung

Kartu Garansi Samsung

Cara membedakan Samsung asli dengan Samsung palsu yang kesembilan adalah dengan mengecek kartu garansi resmi.

Nah, bagian ini juga jelas yaa gaes, jika HP palsu hanya memberikan garansi dibawah 1 tahun atau 6 bulan saja, bahkan ada yang tidak mendapatkan garansi sama sekali.

Sedangkan, untuk smartphon Samsung asli akan memberikan jaminan garansi lebih dari 1 tahun. Garansi yang diberikan pun garansi resmi Samsung.

10. Cari Referensi Harga

Harga Samsung

Contoh Referensi Harga Samsung

Cara membedakan Samsung asli dan palsu yang kesepuluh adalah dengan mencari referensi harga Samsung yang ingin kamu beli.

Sangat jelas sekali ya gaes, kalau Samsung yang palsu akan dijual dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan harga Samsung yang asli.

Jadi, sebelum membeli Samsung pastikan dulu kamu sudah mengetahui kisaran harga Samsung yang asli.

Baca Juga: 50+ Wallpaper Samsung HD Keren dan Unik

Cara Rahasia Cek Kerusakan HP Samsung

Kan kamu udah tau nih perbedaan Samsung asli dan palsu. Sekarang, kita bahas yuk cara mengecek kerusakan pada HP Samsung.

Cara mengeceknya juga cukup mudah gaes, karena kamu hanya mengetes apakah fitur yang terdapat pada HP Samsung tersebut berfungsi atau tidak.

Penasaran kan gimana caranya? Yaudah langsung simak aja nih!

  • Pertama, kamu buka fitur panggilan dan menelpon *#0*#.
Dial 0

Dial *#0*#

  • Kedua, setelah itu akan tampil beberapa menu yang berfungsi untuk mengecek komponen HP Samsung milikmu. Seperti gambar berikut ini!
Cek Hardware

Cek Hardware

Dari menu – menu tersebut, bisa kamu coba satu persatu ya gaes. Nah, berikut ini penjelasan dari menu – menu tersebut:

Red, Green, Blue dan Black

Pada menu ini berfungsi untuk mengecek kontras layar dari masing-masing warna tersebut.

Misalnya, ‘Red‘ yang menampilkan warna merah dengan kontrasnya yang sangat terang, maka HP Samsung tersebut tidak ada kerusakan.

Akan tetapi jika warna Merah tersebut tidak begitu terang, maka ada kerusakan kontras pada HP Samsung milikmu.

Begitupun dengan warna lainnya seperti ‘Green’ untuk warna hijau, ‘Blue’ untuk warna biru dan ‘Black’ untuk warna hitam.

Receiver

Menu Reciever berfungsi untuk mengetes panggilan masuk dan yang lainnya berupa bunyi.

Jadi, perhatikan bunyi yang dihasilkan HP tersebut apakah pecah atau tidak. Kalau tidak, berarti tidak ada kerusakan pada fitur Receiver.

Vibration

Vibration ini berfungsi untuk mengetahui getaran pada HP Samsung kamu.

Jadi, kalau getaran pada HP Samsung lancar atau tidak berhenti tiba-tiba, itu berarti HP Samsung kamu tidak rusak

Dimming

Dimming ini berfungsi untuk mengetes layar HP jika diredupkan. Caranya dengan swipe ke bawah untuk meredupkan.

Apabila layar HP Samsung menjadi redup berarti HP Samsung tersebut dalam keadaan normal.

Mega Cam

Mega Cam ini digunakan untuk mengetes kamera HP belakang pada HP Samsung Kamu.

Cobalah untuk mengambil foto atau video dengan memanfaatkan fitur pada kamera ya gaes.

Jika terlihat normal maka HP Samsung tersebut memang tidak rusak.

Front Cam

Front Cam berfungsi untuk mengetes kamera depan HP Samsung. Sama seperti Mega Cam, kamu harus mencobanya dengan mengambil gambar atau video.

Sensor

Sensor berfungsi untuk mengecek sensor accelerometer, yang artinya berguna untuk mengukur maupun mendeteksi getaran atau percepatan gravitasi.

Jadi, kamu bisa mengubah rotasi layar HP Samsung tersebut apakah bisa berfungsi atau tidak layar portrait dan landscape.

Touch

Touch berfungsi untuk mengecek sensitivitas sentuhan pada layar HP Samsung.

Jadi, cobalah untuk menyentuh layar sesuai perintah, apakah sensitivitasnya berfungsi baik atau tidak.

Sleep

Sleep berfungsi untuk mematikan layar dalam keadaan tidur atau lock screen.

Jika pada fitur ini HP Samsung kamu bisa lock screen, berarti HP Samsung tersebut masih normal.

Speaker

Speaker berfungsi untuk mengecek suara dari speaker apakah terdengar secara normal atau tidak.

Nah, kalau kamu mendengarnya seperti pecah, itu berarti speaker tersebut rusak gaes.

Sub Key dan Low Frequency

Sub Key dan Low Frequency ini berfungsi untuk mengecek tombol seperti tombol menu, power, volume plus (+) dan volume minus (-).

Apabila kamu menekan tombol tersebut, kemudian warnanya berubah maka HP Samsung kamu dalam keadaan normal.

Selain itu, kamu coba juga tombol tersebut untuk mengambil screenshot. Nah, kalau kamu belum tau caranya, mending langsung baca artikel cara screenshot HP Samsung aja ya gaes.

Baca Juga: Cara Mengatasi HP Samsung Galaxy yang Lemot (Dijamin Ngebut!)

Cara Membedakan Charger Samsung Asli dan Palsu

Sebelumnya kamu kan udah tau nih perbedaan HP Samsung yang asli dan palsu. Selain itu, kamu juga udah tau nih cara cek kerusakan HP Samsung.

Kayaknya kurang lengkap, kalau kita nggak bahas juga cara membedakan charger Samsung yang asli dan palsu. Nah, langsung aja yuk kita simak apa aja sih bedanya!

1. Perhatikan Logo Samsung di Adaptornya

Logo Samsung

Logo Samsung

Cara membedakan charger Samsung asli dan palsu yang pertama adalah dengan memperhatikan logo Samsung yang terdapat pada adaptornya.

Coba deh kamu perhatikan huruf ‘A’ pada tulisan Samsung. Charger yang asli huruf ‘A’-nya memiliki lekukan yang lebih dalam dan sangat menonjol.

Sedangkan, charger Samsung palsu lekukannya tidak begitu menonjol dan terlalu dekat dengan huruf yang lainnya.

2. Perhatikan Colokan Adaptornya

Foot Charger

Foot Charger Samsung

Perbedaan yang kedua adalah terdapat pada colokannya atau foot charger. Jadi, charger yang asli foot atau colokannya tidak akan goyang ketika digunakan.

Selain itu, charger Samsung memiliki tonjolan yang begitu bulat. Jika kedua ciri tersebut tidak ada, ada kemungkinan charger Samsung kamu palsu.

3. Perhatikan Tulisan yang Terdapat pada Adaptor

Informasi Adaptor

Informasi Adaptor Charger Samsung

Ciri – ciri charger Samsung yang palsu ketiga adalah dengan memperhatikan terdapat tulisan yang ada di adaptornya. Nah, kalau charger Samsung memiliki tulisan yang simple dan mudah dibaca.

Sedangkan, charger Samsung palsu terdapat tulisan yang tidak begitu jelas. Semacam tulisan mandarin gitu deh gaes!

4. Perhatikan Bentuk Lekukan Adaptor

Lekukan Adaptor

Lekukan Adaptor Charger Samsung

Cara bedakan charger Samsung yang keempat adalah dengan perhatikan bentuk lekukan yang terdapat pada adaptor.

Nah, kalau charger Samsung asli lekukannya tidak begitu menonjol. Berbeda dengan yang palsu, lekukannya begitu menonjol gaes.

Jadi, untuk membedakannya kamu coba bawa charger yang asli juga ya. Tujuannya sih untuk meraba bentuk lekukannya.

5. Perhatikan Plug USB

Kabel USB

Kabel USB Charger Samsung

Ciri – ciri charger Samsung asli yang kelima adalah dengan memperhatikan kabel dan plug USB yang terdapat pada charger.

Nah, charger yang asli plug USB-nya tidak begitu panjang gaes. Beda dengan yang palsu, plug-nya begitu panjang dan dimasukkan ke port Charger HP maka masih ada space (jarak) gitu.

Selain itu, pada charger yang asli gambar USB-nya tidak begitu terang. Kalau yang palsu gambar USB-nya sangat terang gaes.

Saran!

Sebenarnya untuk menghindari modus penipuan online shop yang menjual HP Samsung palsu adalah dengan membelinya langsung ke store Samsung.

Selain itu, kamu juga bisa membelinya di store yang bekerja sama dengan Samsung. Gapapa gaes, kamu mengeluarkan uang lebih, daripada kamu mendapatkan HP Samsung yang palsu. Iya kan?

Tips dan Trik Lainnya!

So, bagaimana sobat pintar? Kamu udah tau dong yaa perbedaan Samsung asli dan palsu. Nah, kalau kamu punya kritik dan saran, langsung tulis di kolom komentar bawah sini aja ya gaes 🙂

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top