Kepo

7 Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Haid Secara Alami

Home / Kepo / Lifestyle / 7 Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Haid Secara Alami

Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Haid

Seperti yang kita ketahui, wanita dianugrahi oleh Tuhan untuk menstruasi atau haid setiap bulannya, guna untuk membersihkan darah kotor dan menjadi bagian dari proses reproduksi wanita. Umumnya saat akan haid atau di awal haid, wanita kerap mengalami nyeri bahkan sakit di bagian perut bawah.

Makanya gak heran kalau banyak wanita yang ingin tau gimana cara mengatasi nyeri haid secara alami. Lantas, bagaimana jika mengalami sakit perut ketika haid? Tenang! Kali ini kami akan membahas apa aja cara untuk mengatasi rasa sakit pada perut ketika haid. Jadi, disimak baik-baik ya!

Penyebab Sakit Perut Saat Haid

Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Haid

Penyebab Sakit Perut Saat Haid

Sebelum kita membahas bagaimana cara mengurangi atau mengatasi rasa sakit perut ketika sedang haid, alangkah baiknya kamu harus tau dulu nih, apa yang menyebabkan perut kamu begitu sakit ketika sedang haid.

Nah, berikut ini kami sudah merangkum beberapa hal yang menyebabkan sakit perut saat haid:

  • Terjadinya kontraksi otot pada rahim
  • Memiliki penyakit tertentu (Fibroid atau miom, radang panggul, endometriosis, adenomiosis, efek samping alat kontrasepsi, masalah pada kantung kemih, penyempitan leher rahim, dll).

Selain penyebabnya, ada beberapa faktor juga yang menyebabkan kamu beresiko mengalami sakit perut ketika sedang haid, antara lain:

  • Masih berusia di bawah 30 tahun
  • Menorrhagia (Jumlah darah saat haid berlebihan)
  • Memiliki riwayat keluhan saat haid parah di dalam keluarga
  • Berat badan berlebih dan terlalu rendah
  • Kebiasaan merokok
  • Kebiasaan meminum alkohol
  • Riwayat pertama kali haid saat usia kurang dari 11 tahun.

Setelah kamu mengetahui apa saja penyebab dan faktor sakit perut saat haid, sekarang kita bahas yuk cara mengatasinya dengan mengikuti cara-cara berikut ini!

Ini Cara Mengatasi Sakit Perut Saat Haid

Untuk kamu yang mengalami rasa sakit pada bagian perut ketika sedang haid, kamu bisa mengatasinya dengan mengikuti cara-cara berikut ini!

1. Perbanyak Minum Air Putih

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Perbanyak Minum Air Putih

Cara mengatasi sakit perut saat haid yang pertama adalah dengan memperbanyak minum air putih. Seperti yang kita ketahui, akibat jika kurang minum air putih bisa menyebabkan banyak masalah seperti sakit perut saat haid.

Hal ini karena kekurangan cairan tubuh akan memberikan dampak dehidrasi bagi tubuh. Oleh sebab itu, saat sedang haid kamu diharuskan untuk memperbanyak minum air putih, minimal 2,5 liter atau 8 gelas perhari.

2. Kompres Hangat Perut yang Sakit

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Kompres Hangat Perut yang Sakit

Cara mengatasi sakit perut saat haid berikutnya adalah dengan mengompres hangat perut yang sakit. Sama seperti cara mengatasi kram perut, untuk mengatasi rasa sakit pada perut kamu perlu mengompresnya dengan sesuatu yang hangat.

Dimana kamu bisa menggunakan handuk atau kain hangat. Kompres hangat ini mampu memberikan efek relaksasi otot yang menegang pada bagian perut. Sehingga rasa sakit pada perut bisa mereda.

Oh iya, saat meletakkan handuk atau kain hangat ini jangan lupa untuk mengecek suhu panasnya. Jangan sampai terlalu panas agar kulit pada area perut kamu tidak terbakar.

3. Melakukan Teknik Relaksasi

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Melakukan Teknik Relaksasi

Cara mengatasi sakit perut saat haid selanjutnya adalah dengan melakukan teknik relaksasi. Ada banyak teknik relaksasi untuk meredakan rasa sakit pada perut, salah satunya dengan mengatur pernapasan dan olahraga yoga.

Karena dengan begitu, kamu bisa mengalihkan rasa sakit dengan baik sehingga terlalu sakit. Apalagi yoga ini termasuk olahraga yang bisa mengecilkan perut buncit. Sehingga kamu bisa sekalian berolahraga untuk menghilangkan rasa sakitnya.

4. Olahraga Rutin

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Olahraga Rutin

Cara atasi sakit perut saat haid berikutnya adalah dengan melakukan olahraga rutin. Seperti yang kita ketahui, dampak buruk jika jarang berolahraga, maka kamu beresiko terserang penyakit dan anggota tubuh mudah sakit.

Sama halnya ketika kamu sedang haid, dimana kamu kekurangan darah maka kamu akan kamu kurang stamina, maka resiko sakit perut lebih besar. Oleh sebab itu, kamu disarankan untuk olahraga rutin agar memiliki stamina lebih.

5. Konsumsi Teh Herbal

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Konsumsi Teh Herbal

Cara atasi sakit perut saat haid selanjutnya adalah dengan mengonsumsi teh herbal. Sama seperti cara mengatasi tenggorokan gatal, untuk mengurangi rasa sakit pada perut, kamu bisa mengonsumsi teh herbal.

Hal ini karena teh herbal mampu memberikan efek relaksasi pada anggota tubuh terutama pada perut. Oh iya, pastikan teh herbak yang kamu konsumsi ini menggunakan air hangat, dimana bisa kamu campurkan dengan madu atau lemon.

6. Hindari Alkohol dan Rokok

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Hindari Alkohol dan Rokok

Cara mengatasi sakit perut ketika haid berikutnya adalah dengan menghindari alkohol dan rokok. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, manfaat jika berhenti minum alkohol bisa berdampak baik bagi kesehatan kamu sehingga kamu tidak mudah sakit, terutama pada saat haid.

Begitu juga pada rokok, dimana rokok ini memberikan efek samping yang berbahaya bagi kesehatan terutama kesehatan pada kelamin dan anggota tubuh bagian dalam lainnya. Makanya ketika haid perut kamu sangat sakit, maka kamu harus menghindari alkohol dan rokok.

7. Kurangi Stress

cara mengatasi sakit perut saat menstruasi

Kurangi Stress

Cara mengatasi sakit perut ketika haid terakhir adalah dengan mengurangi stress. Ketika seseorang mengalami stres berlebihan maka kamu mudah terserang penyakit. Sehingga saat sedang haid, bisa jadi kamu menglami sakit perut berlebih.

Oleh sebab itu, kamu perlu mengatasi stress tersebut dengan beristirahat yang cukup, atau berhenti memikirkan hal-hal yang tidak perlu. Sehingga rasa sakit kamu bisa teralihkan.

So, itulah beberapa cara mengatasi sakit perut saat menstruasi secara alami. Nah, kamu sudah coba cara mengatasi sakit perut saat haid yang mana aja nih gaes? Kalau ada, jangan lupa tulis di kolom komentar bawah sini ya 🙂

Artikel Menarik Lainnya!

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top