Tech-Fun!

6 Fakta Sejarah Tentang Internet yang Wajib Diketahui!

Home / Tech-Fun! / 6 Fakta Sejarah Tentang Internet yang Wajib Diketahui!

Fakta Sejarah Tentang Internet

Internet merupakan singkatan dari interconnected network, yang berfungsi sebagai sistem jaringan komputer yang tentunya saling terhubung secara global dan tentunya menggunakan paket protokol. Walaupun Indonesia belum termasuk negara dengan koneksi internet tercepat di dunia, namun bukan berarti jaringan internet di Indonesia lemot ya.

Apalagi, ada beberapa kota di Indonesia yang memiliki jaringan internet tercepat salah satunya Jakarta dan Bandung. Oh iya, memang saat ini internet menjadi kebutuhan hampir semua kalangan. Oleh sebab itu, kita bakalan bahas nih sejarah mengenai internet, supaya kamu tidak melupakan sejarah.

Nah, makanya langsung aja yuk disimak fakta sejarah tentang internet berikut ini!

Berikut Fakta Sejarah Tentang Internet yang Wajib Diketahui!

Untungnya Indonesia, juga belum termasuk sebagai negara dengan paket internet termahal di dunia loh gaes! Mungkin kalau mahal bakal jarang yang menggunakan internet.

Eits, tapi kita gak membahas itu ya! Soalnya kali ini kita hanya membahas fakta sejarah tentang internet. Jadi, langsung disimak yuk!

1. Konsepnya Sudah Ada Sejak Tahun 1960-an

Fakta Sejarah Tentang Internet

Konsepnya Sudah Ada Sejak Tahun 1960-an

Fakta sejarah tentang internet yang pertama adalah konsep internet ternyata sudah ada sejak tahun 1960-an loh gaes. Waktu itu memang namanya belum internet, bahkan dinamakan jaringan galaksi. Walaupun bernama jaringan galaksi, bukan berarti dulu teknologi ini dibuat untuk melihat kejadian di luar angkasa ya gaes.

Namun, konsep ini dibuat supaya manusia bisa mengakses informasi dengan cepat satu sama lainnya hanya dengan menggunakan komputer. Oh iya, konsep ini juga pertama kali dicetuskan oleh J. C. R. Lickider pada bulan Agustus 1962 di MIT.

2. Ujicoba Internet Dilakukan Tahun 1964

Fakta Sejarah Tentang Internet

Ujicoba Internet Dilakukan Tahun 1964

Fakta sejarah mengenai internet yang kedua adalah kalau ujicoba internet sudah dilakukan sejak tahun 1964. Jika konsepnya dibuat pada tahun 1962, maka ujicobanya pun dilakukan setelah 2 tahun kemudian. Konsep ini telah dipublikasikan menjadi jurnal ilmiah teori oleh Leonard Kleinrock di MIT.

Setelah disampaikan ke Roberts, akhirnya konsep jaringan galaksi tersebut diujicoba bersamaan dengan aplikasinya dengan menggunakan 2 komputer raksasa milik Robert. Ujicobanya pun berhasil dengan cara menyambungkan komputer melalui jaringan kabel telepon berkecepatan lambat.

Dengan begitu, jaringan komputer tersebut sudah pernah dibentuk gaes. Makanya kita juga harus mengenal jenis-jenis jaringan komputer. Karena, pada awalnya internet dibuat melalui kabel jaringan gaes.

3. Hasilnya Selalu Dikembangkan

Fakta Sejarah Tentang Internet

Hasilnya Selalu Dikembangkan

Fakta sejarah tentang internet yang ketiga adalah setelah hasil ujicobanya berhasil, kemudian jaringan galaksi tersebut hasilnya selalu dikembangkan. Ketika dikembangkan namanya pun berubah menjadi ARPANET dan diujicoba kembali di SRI atau yang dikenal Stanford Research Institute.

Kabarnya, setelah 1 bulan diinstal, pesan elektronik berupa host-to-host untuk pertama kalinya terkirim loh dari Lab Kleinrok sampai ke SRI. Dengan begitu, koneksinya ditambah dari UC Santa Barbara hingga University of Utah dan dijadikan sistem server gitu.

4. Mulai Ditemukan Sistem Surat Elektronik

Fakta Sejarah Tentang Internet

Mulai Ditemukan Sistem Surat Elektronik

Fakta sejarah mengenai internet yang keempat adalah setelah berhasil mengirimkan pesan host-to-host, maka mulailah ditemukannya sistem surat elektronik atau yang kita kenal dengan sebutan email. Jadi, pada tahun 1972 Bob Kahn telah mendesain ARPANET dan didemontrasikan ke ICCC (International Computer Communication Conference).

Jadi, demo tersebut merupakan demonstrasi publik pertama kali mengenai teknologi jaringan internet. Kemudian mereka juga memperkenalkan email. Hingga saat ini sudah banyak sekali yang membuat email di Gmail maupun platform email lainnya.

5. Desain Awalnya Memiliki 4 Pondasi Aturan

Fakta Sejarah Tentang Internet

Desain Awalnya Memiliki 4 Pondasi Aturan

Fakta sejarah tentang internet yang kelima adalah bahwa desain awal jaringan internet memiliki 4 pondasi aturan. Maksudnya adalah ada 4 hal yamg mendasari jaringan internet, salah satunya jaringan harus berdiri sendiri, jika pesan tidak terkirim maka akan kembali terkirim kepada si pengirim, adanya kotak hitam untuk menghubungkan jaringan dan tidak adanya kontrol global.

Oh iya, Kahn juga akhirnya mencetuskan Internetting loh dan mulai menggarap sistem bernama protocol yang pondasinya sudah dijelaskan sebelumnya. Protocol ini juga diberi nama TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).

6. TCP/IP Mulai Diberikan Kepada Pihak Ketiga

Fakta Sejarah Tentang Internet

TCP/IP Mulai Diberikan Kepada Pihak Ketiga

Fakta sejarah mengenai internet yang terakhir adalah TCP/IP kemudian mulai diberikan kepada pihak ketiga. Pihak ini antara lain Cerf (Stanford), Ray Tomlinson (BBN) dan Peter Kirstein (UCL). Mereka pun kemudian mengimplementasikan TCP/IP ke tingkat yang lebih lanjut.

Hingga akhirnya ada pengembangan baru yaitu jaringan LAN. Dengan begitu, beberapa komputer yang jauh pun bisa tersambung dengan internet seperti yang kita rasakan sampai saat ini.

Artikel Menarik Lainnya!

So, bagaimana sobat pintar? Sekarang kamu sudah tau kan apa aja sih fakta sejarah tentang internet. Nah, jangan lupa untuk share artikel mengenai fakta sejarah tentang internet ini ke sobat pintar lainnya.

Supaya mereka juga tau apa aja sih fakta sejarah tentang internet. Oh iya, kalau kamu punya kritik dan saran mengenai fakta sejarah tentang internet ini, bisa langsung tulis aja di kolom komentar bawah sini ya ?

Jangan lupa untuk LIKE kita di Facebook, Follow Twitter dan Instagram TipsPintar.com. Ditambah lagi, biar gak ketinggalan video-video menarik dari kita, jangan lupa Subcribe YouTube Channel TipsPintar.com

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense
To Top